Senin lalu, tepatnya tanggal 20 Januari 2020, masjid SMPN 4 Kepanjen kita sudah dalam tahap pengecoran tahap 1 loh. Tidak butuh waktu lama untuk tahap ini, “Untuk pengecoran, waktunya kira-kira 2 jam,” ujar Pak Gatot. Beliau juga menambahkan bahwa pengecoran tahap 2 akan dilaksanakan sekitar akhir Januari atau awal Februari. “Tahap 2 nanti tanggalnya masih belum pasti. Intinya kalau tidak akhir bulan ini ya awal bulan depan,” imbuh guru IPA selaku waka sarpras di sekolah kita ini.
Di samping itu, pihak SMPN 4 Kepanjen juga mengajak masyarakat untuk terus berdonasi untuk kelancaran pembangunan masjid. “Tentunya kami selaku pihak sekolah sangat mengharapkan donasi dari warga baik itu alumni maupun masyarakat umum agar pembiayaan masjid ini bisa berjalan lancar dan sesuai dengan target yang diinginkan,” ungkap Bapak Drs. Suprianto., M.Pd., selaku kepala SMPN 4 Kepanjen. Menurut beliau, donasi dari masyarakat pastinya sangat membantu karena biaya yang diperlukan untuk pembangunan ini juga bisa dibilang tidak sedikit. “Biaya yang dikeluarkan untuk pembangunan ini sekitar 1-2 M,” imbuh Pak Pri.
Ditemui di tempat terpisah, Bu Yuni menyatakan bahwa pembangunan masjid diperkirakan selesai 100% sekitar 1 tahun lho guys! “Pengerjaannya ketika rapat panitia dulu sekitar 1 tahun. Tapi dalam prosesnya , dalam 50-75 % masjid sudah bisa digunakan untuk beribadah,” tutur Bu Yuni.
Nama masjid ini masih belum rencanakan secara pasti, namun dulu di usulkan bahwa nama masjid ini adalah Darul Ilmi. Kedepanya, masjid ini tak hanya untuk warga SMPN 4 Kepanjen saja, namun juga diperbolehkan untuk masyarakat umum.
Bu Yuni sangat bersyukur atas pembangunan masjid yang telah terealisasikan ini setelah beberapa waktu terus tertunda. “Sangat bersyukur, mudah-mudahan lancar dan segera digunakan untuk beribadah dan berkegiatan di SMPN 4 Kepanjen.”
Nah, itu dia gais berita kita kali ini! Gimana? Kalian pasti juga sudah tidak sabar menggunakan masjid ini kaaan!
Oh iya, kita diberikan amanah oleh pihak sekolah untuk menyampaikan informasi mengenai nomor rekening pembangunan masjid nih. Jadi bagi yang ingin menyalurkan donasi untuk pembangunan masjid bisa langsung ke nomor rekening bank Jatim (114) 0601087871 atas nama MASJID SMPN 4 KEPANJEN. Semoga semua uang yang masuk dicatat sebagai amal kebaikan olah Allah SWT ya NOS readers. Amin.
(Aldy, Ailsa, Krisna, Lintang)